Digital Divide: Strategi Perpustakaan Sekolah Menghadapi Era Society 5.0 di Masa Pandemi Covid 19

Digital Divide: Strategi Perpustakaan Sekolah Menghadapi Era Society 5.0 di Masa Pandemi Covid 19

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perkembangan teknologi informasi dan komunikasi dalam mengatasi kesenjangan digital dan menjadi prioritas utama dalam menghadapi era society 5.0. Perkembangan TIK ini dipacu oleh kondisi pandemi COVID 19 yang mewabah di seluruh dunia. Metodologi penelitian yang digunakan adalah metode kualtiatif dengan mengumpulkan data wawancara melalui 6 orang informan. Hasil penelitian menyatakan bahwa perpustakaan sekolah sudah mengambil langkah-langkah strategis untuk memenuhi kebutuhan informasi pemustaka dalam menghadapi era society 5.0 dan pandemi COVID 19 yang melanda Indonesia. Mulai dari menyediakan infrastuktur untuk mengatasi kesenjangan akses digital, sampai pada memberikan pelatihan dalam menelusur informasi secara daring untuk mengurangi kesenjangan kemampuan digital siswa. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perpustakaan sekolah memiliki kewajiban untuk meminimalisir terjadinya kesenjangan digital dalam menghadapi era society 5.0 dan pandemi COVID 19.

Journal Article

My Library

Resty Jayanti Fakhlina

Maktabatuna

2021

Digital

Bahasa Indonesia

2723-0171

10.15548/mj.v3i2.3735